Maumere, SATU SIKKA.- Partisipasi Sekolah mengikuti ajang lomba paduan suara sangat rendah. Hal ini terlihat pada Lomba Paduan Suara yang hanya diikuti lima sekolah. Lomba ini dalam rangka HUT SSpS Ke 125 di Aula St. Theresia Avila Maumere. Jl A. Yani Maumere. Kamis (30/10/2014) malam.
Kegiatan paduan suara hanya diikuti 5 sekolah yang ada di Kabupaten Sikka. Yang ikutserta SMK St. Mathilda, SMA Yoh. Paulus II, SMK St. Gabriel, SMAK Bhaktyarsa, dan SMA Negeri I Maumere.
Lagu wajib Hymne SSpS HIDUPLAH ALLAH TRITUNGGAL dan Mars SATU SIKKA dan Selamatkan Ibu Pertiwi Bumi sebagai lagu pilihan. Dengan juri Yos Lazar, Kanis Chere dan Kanis Kasih.
Usai kegiatan langsung diumumkan pemenang, Juara I SMA Negeri I. Juara II diraih SMK St. Gabriel dan Juara III SMA Bhaktyarsa Maumere.-
Hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Bupati Sikka Drs. Paolus Nong Susar, Anggota DPRD Sikka Stev Sumandi, Para Kepala Sekolah, dan undangan lain.-
Paolus Nong Susar dalam arahannya memberi motivasi kepada para peserta untuk senantiasa aktif dalam kegiatan - kegiatan positif semacam ini.
Baliau juga merasa bangga dan berterima kasih karena lagu Mars Satu Sikka ikut dilombakan dalam kegiatan tersebut.
" saya berharap ke depan lagu Mars Satu Sikka menjadi Mars Kabupaten Sikka. Dan menjadi penyemangat generasi muda dan kita semua dalam membangun Kabupaten Sikka demi terwujudnya Satu Sikka yang mandiri dan sejahtera" harap Nong Susar.Dan kepada semua peserta, Nong Susar memberikan masing - masing nilai 100.- (djo)
Sabtu, 01 November 2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar