Dengan misi pembangunan sebagai berikut:
1. Meningkatkan situasi dan kondisi masyarakat Sikka yang berkeadilan, tentram dan tertib
2. Meningkatkan pengelolaan dan pemanfaatan potensi ekonomi daeerah
3. Meningkatkan kualitas SDM Masyarakat
4. Mewujudkan tata kelola birokrasi yang baik dan bersih
Tujuan yang akan dicapai dalam jangka waktu 5 tahun adalah:
1. Meningkatkan kemampuan pemerintah dan peran serta masyarakat dalam memelihara ketentraman dan ketertiban umum; dan meminimalisir ketidakadilan sosial dan ekonomi masyarakat.
2. Mengoptimalkan pengelolaan potensi unggulan dalam memenuhi permintaan pasar.
3. Meningkatkan mutu pendidikan dan kesehatan masyarakat melalui kerjasama dengan berbagai pemangku kepentingan.
4. Meningkatkan kualitas pelayanan aparatur dalam mewujudkan pelayanan prima.
Mengacu kepada misi yang telah ditetapkan, maka sasaran yang hendak dicapai atau dihasilkan
dalam kurun waktu 5 tahun adalah sebagai berikut:
1. Misi: Meningkatkan situasi dan kondisi masyarakat Sikka yang berkeadilan, tentram dan tertib, dengan sasaran :
a. Terpeliharanya ketentraman dan ketertibanumum;
b. Terwujudnya pengalokasian sumber daya organisasi pemerintah secara adil dan merata;
c. Terwujudnya kesetaraan gender;
2. Misi : Meningkatkan Pengelolaan dan Pemanfaatan Potensi Ekonomi Daerah, dengan sasaran:
a. Menurunnya angka kemiskinan;
b. Meningkatnya produksi dan laju pertumbuhan ekonomi;
c. Meningkatnya pendapatan masyarakat;
d. Mengurangi angka pengangguran.
3. Misi : Meningkatkankualitas SDM Masyarakat, dengan sasaran:
a. Meningkatnya akses dan pemerataan pendidikan masyarakat;
b. Meningkatnya kualitas pendidikan;
c. Meningkatnya kualitas kesehatan masyarakat.
4. Misi : Mewujudkan tatakelola birokrasi yang baik danbersih, dengan sasaran:
a. Terwujudnya pemerintahan yang bersih dan bebas KKN;
b. Terwujudnya peningkatan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat;
c. Meningkatnya kepuasan masyarakat dan akuntabilitas kinerja birokrasi;***
0 komentar:
Posting Komentar