Senin, 27 Oktober 2014

PRAMUKA WADAH PEMBENTUKAN KARAKTER

Maumere, SATU SIKKA.- Bagi generasi muda, pembentukan karakter sesuai adat budaya lokal tentunya amat penting dimasa sekarang. Kemajuan daerah dan bangsa ini tentunya harus didukung mental kepribadian yang kuat, bersemangat, ulet, pantang menyerah, disiplin, inovatif dan bekerja keras. Untuk itu, pramuka tentunya menjadi wadah yang pas dalam membetuk karakter kaum muda sebagai generasi penerus bangsa.

Demikian hal ini disampaikan Bupati Sikka Drs. Yoseph Ansar Rera saat tampil sebagai  Sesepuh Adat Ambalan saat membuka Upacara Pembukaan Adat Ambalan Pramuka Penegak dan Pendega, di Kompleks Pusdiklatcab Kwartir Gerakan Pramuka Sikka, Jl. Mawar Maumere, Jumad (24/10/2014).

Melalui wadah gerakan pramuka diharapkan dapat “melahirkan” pemimpin – pemimpin mudah yang jujur, bertanggung jawab, percaya diri, memiliki ethos kerja dan kerja cerdas. Berpengetahuan dan memiliki kecakapan sebagai bekal hidup di masa depan.

Pada kesempatan yang sama, Ansar Rera juga mengajak kaum muda anggota pramuka agar dapat menjadi tauladan bagi masyarakat dalam berkarya, karena gerakan pramuka berfungsi sebagai juga sebagai alat masyarakat.

“anggota pramuka hendaknya menjadi tauladan bagi masyarakat dalam berkarya. Antara dengan mengajak teman – teman untuk tidak melakukan tindakan corat coret dan merusak fasilitas umum, kebut – kebutan dijalan dan mengkonsumsi miras.” Harap Ansar.

Anggota pramuka penegak dan pandega hendaknya menjadi pelopor membudayakan diri bekerja keras, membangun nilai – nilai budaya lokal, menjaga sikap dan perilaku sejak dini melalui berbagai kegiatan gerakan pramuka.

Ajaklah masyarakat untuk bersama – sama melakukan gerakan membersihkan lingkungan dari sampah – sampah yang berserakan di lingkungan sekitar, ditempat – tempat umum dan di tengah Kota Maumere.

Jadilah kaum muda yang terhormat dan bermartabat, karena kaum muda merupakan cikal bakal masa depan bangsa dan tanah air. Jagalah semua hasil pembangunan kita dengan baik.

Pelaksanaan  Kegiatan Adat Ambalan Pramuka Penegak dan Pendega mengakat thema Mantapkan Pembentukan Karakter Kaum Muda Sebagai Komitmen Gerakan Pramuka Terhadap Pembentukan Karakter Bangsa.

Tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan mutu gerakan pramuka secara merata, meningkatkan manajemen yang efektif, efisiensi dan akuntabel. Dan meningkatkan partisipasi dan potensi para pramuka penegak dan pendega serta dewean kerja.


Diikuti 113 orang pelajar dari 26 SLTA/SMK/MA. Kegiatan berlangsung dari 23 Oktober hingga 26 Oktober 2014. (djo)

0 komentar:

Posting Komentar

JADWAL KEGIATAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI SIKKA : * Selasa (26 Januari 2016). Rapat Paripurna di Aula DPRD Kabupaten Sikka. Jam 09.00 WITA.** Rabu (27 Januari 2016) Hadiri Acara Pembukaan Lamun di Patisomba. Jam 09.00 WITA. .-jadwal sewaktu - waktu bisa berubah. Terima Kasih.